ilustrasi :hallosehat.com |
D = DENGAR
I = IRIT
A = AMATI
M = MAINAN
sangat beda dengan
R =RAMAH
A=ATRAKTIF
M =MEMULAI
A=ANIMATIF
I=INTRAKSI
Dan semuanya memiliki kekhasan masing-masing.
Golongan diam lebih suka :
- mendengar daripada berbicara.
- irit, tidak terlalu banyak kata-kata.
- mengamati dan lebih suka berpikir sebelum berbicara.
- suka menyendiri, lebih suka dengan mainan/gadget.
Jika anda menghadiri suatu acara maka anda akan duduk menyendiri membaca buku atau main HP. Dan menghindari bergabung drngan banyak orang.
Sedangkan golongan satunya
- ramah dan suka tampil ramai.
- suka menarik perhatian orang lain dengan atraktif
- mudah berakting
- dan mudah mengobrol dengan orang yg baru kenal
Kalau menghadiri suatu acara dimana tidak ada yang kenal maka, anda akan mudah nimbrung dengan banyak orang dan merasa nyaman saja bisa ikut mengobrol dengan mereka.
Tetapi ada juga golongan yang berada di tengah-tengah dia melihat semuanya sesuai kondisi.Setiap orang memiliki prefensi masing-masing. Ada yang suka diam tanpa teman. Ada yang ramai dan suka tampil di suatu acara.
Kalau kita merubah prefensi orang lain tentu saja tidak mudah karena ini sudah diciptakan tuhan yang maha kuasa.
Lalu bagaimana berbicara dengan orang yang berbeda dengan kita, caranya yaitu kita tinggalkan zona nyaman selama berhubungan dengan mereka, setelah tidak bertemu mereka maka kita bisa menjadi diri kita apa adanya.
0 komentar:
Posting Komentar